Makanan Khas Jawa Tengah
Jawa Tengah merupakan daerah dengan jajanan tradisional yang kaya rasa. Beberapa jajanan disini memiliki rasa yang beragam dan berbagai macam bentuk yang menarik. Berikut ini jajanan khas tradisional Jawa Tengah yang banyak diminati:
1. Lanting
Merupakan makanan khas kebumen. Jajanan ini terbuat dari singkong berbentuk angka delapan yang ukuran kecil dengan warna putih dan merah yang mana anting memiliki berbagai rasa seperti bawang, balado, keju, jagung bakar, dan rasa memikat lainnya.
2. Jenang
Merupakan jajanan khas Jawa yang terbuat dari tepung beras yang dimasak dengan santan serta ditambahkan gula merah atau gula putih. Jenang Jawa ini berwarna coklat dengan tekstur kenyal yang manis. Makanan khas ini menjadi simbol doa, harapan, persatuan dan semangat masyarakat Jawa.
3. Bakpia
Bakpia berasal dari Daerah Istimewa Yogyakarta yang mana terbuat dari kacang hijau dan gula yang dibungkus dengan tepung lalu dipanggang. Bakpia berbentuk lingkaran dengan rasa yang berbeda- beda. Jajanan ini biasanya dibawa untuk oleh-oleh sanak saudara setelah liburan di Yogyakarta.